Wednesday, January 29, 2020

Otak Manusia



Otak manusia itu besarnya kira-kira hanya 2% dari barat badan kita, kurang lebih 1.5 gram. Tapi di dalam otak manusia ada 86 miliar neuron (sel saraf), jumlah neuron manusia ini terbesar diantara jumlah neuron hewan.

86 miliar neuron di otak manusia ini butuh energi untuk bekerja bisa mencapai 25% energi (sekitar 1.300 kalori) yang kita konsumsi, energi sisanya yang 75% dipakai untuk kerja organ tubuh lainnya. Jadi otak butuh energi terbesar dibanding organ lainnya.

Tuesday, January 14, 2020

Iman dan Cabangnya



Oleh: Ustadz Muhtarifin Sholeh.
Di mushola Nurul Huda, perumahan Gemah Permai, kelurahan Sendang Guwo, kodya Semarang.


Assalamu'alaikum wa rahmatullah wa barakatuh.

Di kajian hadits lalu disampaikan hadits dari kitab Riyadh al-Shalihin dijelaskan hadits sebagai berikut:

عَنْ أبِي سَعِيدٍ الخُدْرِيِّ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ، أَنَّ رَسُولَ اللهِ صَلّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّم قََالَ :

إِنَّ الدُّنْيَا حُلْوَةٌ خَضِرَةٌ وَإِنَّ اللهَ تَعَالَى مُسْتَخْلِفِكُم فِيهَا، فَيَنْظُرُ كَيْفَ تَعْمَلُوْنَ، فَاتَّقُوا الدُّنْيَا وَاتَّقُوا النِّسَاءِ .

رَوَاهُ مُسْلِمٌ

Artinya:
Dari Abu Said ra, Rasulullah saw. bersabda, "Sesungguhnya dunia adalah manis dan hijau, dan sesungguhnya Allah menjadikan kalian sebagai khalifah di bumi. Maka Allah akan melihat apa yang kalian perbuat. Maka Jaga diri dari dunia, dan jaga diri dari wanita."
(HR Muslim).

Monday, January 13, 2020

15 Perkara Mendatangkan Bala'


Sumber: Amzida Channel


Habib Taufiq Assegaf berkata bahwa ummat Rasulullah Saw ini adalah ummat paling disayang oleh Allah Ta'ala, tapi jika melakukan 15 perkara sebagaimana yang disebut di hadits berikut (di kitab Arbain Nawawi) maka Allah Ta'ala akan menurunkan bala'.

Dari Ibnu Ali bin Abi Thalib berkata, bahwa Rasulullah Saw telah bersabda : “Bilamana umatku telah mengerjakan 15 perkara ini, maka bala bencana pasti akan turun menimpa mereka.”.

Dzikir (1)



Oleh: KH. Ahmad Muslih Mardi
Sumber: Studio Tresno Asih


Assalamu'alaikum wa rahmatullah wa barakatuh.

Di Al Qur'an surat Ali Imran : 190 dijelaskan sebagai berikut:

إِنَّ فِي خَلْقِ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضِ وَاخْتِلَافِ اللَّيْلِ وَالنَّهَارِ لَآيَاتٍ لِأُولِي الْأَلْبَابِ

Artinya:
Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi, dan silih bergantinya malam dan siang terdapat tanda-tanda bagi orang-orang yang berakal.

Sunday, January 12, 2020

Samara



Oleh: Ustadz Muhtarifin Sholeh.
Di mushola Nurul Huda, perumahan Gemah Permai Semarang.


Assalamu'alaikum wa rahmatullah wa barakatuh.

Pagi ini kita akan membahas persoalan menarik yaitu membangun keluarga Samara (sakinah mawaddah wa rahmah).

Dijelaskan dalam Al Quran surat Ar-Rūm : 21 sebagai berikut:

وَمِنْ آيَاتِهِ أَنْ خَلَقَ لَكُمْ مِنْ أَنْفُسِكُمْ أَزْوَاجًا لِتَسْكُنُوا إِلَيْهَا وَجَعَلَ بَيْنَكُمْ مَوَدَّةً وَرَحْمَةً ۚ إِنَّ فِي ذَٰلِكَ لَآيَاتٍ لِقَوْمٍ يَتَفَكَّرُونَ

Artinya:
Dan di antara tanda-tanda (kebesaran)-Nya ialah Dia menciptakan pasangan-pasangan untukmu dari jenismu sendiri, agar kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan Dia menjadikan di antaramu rasa kasih dan sayang. Sungguh, pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kebesaran Allah) bagi kaum yang berpikir.

Friday, January 10, 2020

Taubat & Pasrah




Oleh: Ustadz Muhtarifin Sholeh.
Di mushola Nurul Huda, perumahan Gemah Permai Semarang.


Assalamu'alaikum wa rahmatullah wa barakatuh.

Di dalam salah satu hadits dijelaskan sebagai berikut:

عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ: يَضْحَكُ اللَّهُ إِلَى رَجُلَيْنِ يَقْتُلُ أَحَدُهُمَا الْآخَرَ يَدْخُلَانِ الْجَنَّةَ، يُقَاتِلُ هَذَا فِي سَبِيلِ اللَّهِ فَيُقْتَلُ، ثُمَّ يَتُوبُ اللَّهُ عَلَى الْقَاتِلِ فَيُسْتَشْهَدُ

Dari Abu Hurairah radliyallaahu ‘anhu : Bahwasannya Rasulullahshallallaahu ‘alaihi wa sallam pernah bersabda : “Allah tertawa kepada dua orang yang salah satunya membunuh yang lain, sedangkan kedua-duanya (akhirnya) masuk surga. Orang yang satu berperang di jalan Allah, lantas ia terbunuh (di tangan laki-laki kedua). Kemudian Allah menerima taubat si pembunuh (karena masuk Islam), lalu si pembunuh tadi akhirnya juga mati syahid (di jalan Allah)”.

Thursday, January 09, 2020

Sungkan Paraning Dumadi


Oleh: KH. Ahmad Muslih Mardi
Sumber: Studio Tresna Asih

Assalamu'alaikum wa rahmatullah wa barakatuh.

Ada sebuah pertanyaan sepeti ini:
"Untuk apa hidup ini? Apa hanya untuk menjalani hari demi hari sampai ajal kematian menjemput?".

Tentu saja tidak, manusia harus paham "sangkan paraning dumadi", harus paham kita itu berasal dari mana dan siapa yang menciptakan kita. Juga harus paham apa tugas kewajiban kita hidup di dunia, serta ke mana kita setelah kematian kelak, ini berarti kita harus mempertanggungjawabkan semua yang kita lakukan selama hidup di dunia.

Kemudian, ada lagi pertanyaan siapa yang menciptakan kita dari yang sebelumnya kita tidak ada, kemudian setelah ada kita akan tidak ada lagi?

Sunday, January 05, 2020

Waspada Terhadap Ramalan Tahun Baru




Oleh : Ustadz Muhtar
Di masjid Al Mabrur, Kedungmundu, Semarang.


Assalamu'alaikum wa rahmatullah wa barakatuh.

Bismillah. Diantara nama Allah Ta'ala adalah Yang Maha Mengetahui (Ya 'Alim), yang Maha Mengetahui yang nyata dan yang ghaib. Allah Ta'ala Maha Menyelamatkan, selamat dari keburukan, selamat dari bencana, selamat dari musibah dst. Allah Ta'ala Maha Pemberi rejeki, yaitu semua yang dikaruniakan pada kita.

Saturday, January 04, 2020

MUSIBAH



Oleh: Ustadz Muhtar
Di mushola Nurul Huda, Gemah Permai, Semarang.

Musibah itu secara kemanusiaan memang terjadi karena salah manusia, tidak menjaga maka terjadi kerusakan. DI sisi lain, al Qur'an dijelaskan, musibah itu terjadi karena manusia banyak bermaksiat.

Surat Yāsin : 19

قَالُوا طَائِرُكُمْ مَعَكُمْ ۚ أَئِنْ ذُكِّرْتُمْ ۚ بَلْ أَنْتُمْ قَوْمٌ مُسْرِفُونَ

Artinya:
Mereka (utusan-utusan) itu berkata, "Kemalangan kamu itu adalah karena kamu sendiri. Apakah karena kamu diberi peringatan? Sebenarnya kamu adalah kaum yang melampaui batas."