Saturday, July 01, 2006

Kebiasaan

Assalamu'alaikum wr wb

Berkata Saydidy al-Habib Ali bin Muhammad al-Habsyi :
"Engkau diingat di hati seorang Arif billah sekali itu lebih baik daripada engkau mengingatnya di hatimu seribu kali"

Suatu saat, seorang sahabat bercerita ke saya bahwa dia itu bersedia menanggung tiap bulannya suatu hal yang jadi kebutuhan gurunya. Yang jumlahnya bagi saya tidak bisa dikatakan sedikit, cukup lumayan juga, tapi dia bersedia. Tidak mengeluh...

Ada lagi beberapa sahabat yang bersedia tiap minggu sekali menjadi tuan rumah sebuah majlis yang lengkap dengan jamuan makan sekalian, yang kalau ditotal biaya pengeluarannya tiap bulan itu bukan jumlah yang sedikit bagi kalangan biasa, bisa mencapai hampir sebulan gaji seorang karyawan kantor. Tapi dia istiqomah dan tidak mengeluh...

Ada juga beberapa sahabat yang sering mengirimi pulsa hp ke gurunya, juga tidak mengeluh...ada banyak lagi yang seperti mereka-mereka...

Panjenenganipun Abah Baidlowi berkata dalam majlis ahad pagi membahas kitab al-Ibris (kitab tafsir al-Qur'an) karya Panjenenganipun Kyai Bisri Musthofa (Abah dari Gus Mus), bahwa Sayyidy Rosul Muhammad Saw bersabda kurang lebih:
"Jadikanlah kebagusan itu sebagai kebiasaan."

Ketika sahabat saya complains kenapa saya sering memberikan sesuatu pada guru saya, padahal tidak sesering dan sebesar mereka-mereka yang saya ceritakan di atas...akan saya katakan kalau ada yang bertanya yah paling tidak ini berarti guru saya masih ingat saya...itu saja!

Saya diingat guru saya...saat ini diingat di dunia, semoga nanti diingat juga di akhirat...

Subhaanaka-lloohumma wa bihamdika, Asyhadu an-laailaahailla anta, Astaghfiruka wa atuubu ilaika...

Wallohu a'lam bishshowab
Wassalamu'alaikum wr wb

No comments:

Post a Comment

Silahkan sampaikan tanggapan Anda atas tulisan di atas.